Saudaraku..

Wednesday, November 3, 2010

Cara Pasang Iklan Adsense di Tengah dan Bawah Posting Blogger

Tutorial ini khusus untuk teman-teman yang ingin memasang iklan google adsense di bawah posting artikel blogger. Dalam tutorial ini saya menggunakan template blogger standard yaitu Template Awesome, desain template blogger merupakan salah satu fitur teranyar dari blogger.

Cara ini juga bisa Anda pergunakan untuk menambahkan kode iklan PPC lainnya seperti adsensecamp.com, kliksaya.com, kumpulblogger dan lain-lain.

Okey, lanjut aja lihat cara menambahkan kode adsense ketengah posting blogger berikut:

1. Login ke akun blogger
2. Dari Dashboard, pilih Design pada blog yang ingin Anda tambahkan kode adsensenya, jika hanya punya satu blog bisa langsung klik Design.
3. Setelah menu Design muncul, klik Edit HTML, jangan lupa centang/klik Expand Widget Templates.
4. Sebelum melanjutkan, siapkan dulu kode google adsense atau script iklan ppc lainnya.
5. Lalu cari (tekan CTRL+F) kode berikut: <p><data:post.body/></p>, biasanya Anda akan menemukan 2 tag <p><data:post.body/></p> ini, fokuslah pada tag yang kedua.
6. Sebelum mem-paste-kan kode adsense ke script blogger Anda harus mengubah sedikit script adsense tersebut, tujuannya agar kode adsense tidak dianggap salah/error oleh blogger, misalnya: parse error atau iklan adsense tidak tampil secara optimal. Sebagai contoh, kode adsense akan terlihat seperti ini:

<p><script type="text/javascript"><!--
google_ad_client = "pub-030814490767xxxx";
google_ad_host = "pub-1556223355139109";
/* 336x280, dibuat 10/05/30 */
google_ad_slot = "1117347509";
google_ad_width = 336;
google_ad_height = 280;
//-->
</script>
<script type="text/javascript"
src="http://pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js">
</script><p>

Jika kode tersebut langsung di copy/paste kedalam script blogger maka akan muncul pesan error dari blogger atau iklan adsense tersebut tidak akan ditampilkan. Untuk mengantisipasi hal tersebut Anda harus mengganti setiap tanda atau di encode/decode lewat web Klik disini.

Setelah kode adsense diatas diganti atau di encode/decode, maka akan terlihat seperti dibawah ini:

& lt;p& gt;& lt;script type=& quot;text/javascript& quot;& gt;& lt;!--
google_ad_client = & quot;pub-0308144907671494& quot;;
google_ad_host = & quot;pub-1556223355139109& quot;;
/* 336x280, dibuat 10/05/30 */
google_ad_slot = & quot;1117347509& quot;;
google_ad_width = 336;
google_ad_height = 280;
//--& gt;
& lt;/script& gt;
& lt;script type="text/javascript& quot;
src="http://pagead2.googlesyndication.com/pagead/show_ads.js& quot;& gt;
& lt;/script& gt;& lt;p& gt;

Jadi, susunannya pada script blogger akan terlihat seperti berikut:
<div class='cover'>
<div class='cahayaentry'>

<!-- Kode Adsense Anda Disini -->

<p><data:post.body/></p>

<!-- Kode Adsense Anda Disini -->

<div style='clear:both;'/>
</div>

7. Setelah itu copy kode adsense yang sudah dimodifikasi ke script blogger Anda.
8. Hasilnya iklan adsense akan ditampilkan dibawah judul posting blogger dan diakhir artikel Anda.

Okey, semoga tutorial memasang iklan google adsense dibawah dan diakhir posting blogger ini bisa bermanfaat kepada teman-teman blogger.

Selamat mencoba....

Tuesday, May 11, 2010

Mengenal Perangkat Keras Jaringan

1. Network Interface Card
Dalam memilih network interface card, ada beberapa pertimbangan yang harus diperhatikan. Pertimbangan-pertimbangan ini sangat penting untuk diperhatikan, yaitu :

Tipe jaringan seperti Ethernet LANs, Token Ring, atau Fiber Distributed Data Interface (FDDI).
Tipe Media seperti Twisted Pair, Coaxial, Fiber-Optic, dan Wireless.

Tipe Bus seperti ISA dan PCI.

2. PCMCIA Network Interface Card
PCMCIA card adalah card jaringan yang digunakan untuk terhubung kedalam sebuah jaringan tanpa menggunakan kabel.
Gambar 36 PCMCIA Network Interface Card

Pengin Lebih Jelas? Full Download eBook atau KLIK DISINI

Tuesday, May 4, 2010

Cara Bikin Teks Berjalan (marquee) pada Blog

Apa itu marquee ? Marquee adalah suatu program HTML untuk membuat teks bisa bergerak atau berjalan. Program marquee ini banyak diminati dan di pakai oleh para blogger di dalam blognya karena sifat program ini yang dinamis serta menarik untuk di lihat disamping untuk menghemat tempat pada halaman blog.

Marquee ini bisa di buat dengan menggunakan tag ....

Atribut yang sering di gunakan adalah :

BGCOLOR="warna" --> Untuk mengatur warna background (latar belakang) teks

DIRECTION="left/right/up/down" --> Mengatur arah gerakan teks

BEHAVIOR="scroll/slide/alternate" --> Untuk mengatur perilaku gerakan

Scroll --> teks bergerak berputar
Slide--> teks bergerak sekali lalu berhenti
Alternate --> teks bergerak dari kiri kekanan lalu balik lagi ( bolak-balik bo)

TITLE='pesan" --> Pesan akan muncul saat mouse berada di atas teks

SCROLLMOUNT="angka" --> mengatur kecepatan gerakan dalam pixel, semakin besar angka semajin cepat gerakannya.

SCROLLDELAY="angka" --> Untuk mengatur waktu tunda gerakan dalam mili detik

LOOP="angka|-1|infinite" --> Mengatur jumlah loop

WIDTH="lebar" --> Mengatur lebar blok teks dalam pixel atau persen

Agar lebih jelas akan saya sertakan contohnya :


Ganti (Tulisan marquee dari kanan ke kiri) Terserah anda.

Contoh marquee dari perilaku gerakan :

Ganti (Tulisan marquee menurut perilaku) Terserah anda.


Contoh marquee dengan variasi hurup dan warna latar belakang :


Ganti (Tulisan marquee dengan variasi hurup dan warna latar) Terserah anda.

Contoh marquee yang di dalam nya terdapat link :




Mungkin itu saja beberapa contoh yang bisa di berikan, silahkan anda otak-atik sendiri agar tercipta variasi-variasi dari marquee ini.

Selamat ber eksperimen

Monday, May 3, 2010

Membatasi dan Menambah Bandwidth Pada PC Client


Sebenernya cara ini adalah cara yang digunakan untuk mempercepat kecepatan ineternet kita pada windows XP.
Inti nya adalah windows XP tersetting secara default akan mengambil 20% dari kecepatan akses internet kita yang 100%.
Sebenar nya, ada beberapa software juga yang dapat kita gunakan untuk membatasi pemakaian bandwidth pada tiap komputer client, tapi cara ini belum dapat menjamin 100% bandwidth komputer client di warnet terbagi secara adil.
Nah, cara yang akan saya gunakan adalah dengan cara mensetting % penggunaan bandwidth client yang di setting melalui windows itu sendiri.
Cara nya adalah sebagai berikut:
1. Klik start ==> run
2. Lalu ketik gpedit.msc, Kemudian setelah itu keluar kotak “Group Policy”
3. Di “ Computer Configuration “, Pilih “Administrative Templates“
4. Lalu pilih “ Network “
5. Klik pada “QoS Packet Scheduler “
6. Setelah itu Pilih Pada “ Limit reservable Bandwidth “
7. Pilih dari “ Not Configured “ menjadi “ Enable “
8. Setelah itu Pada tabel bawah pada tulisan “ Bandwidth Limit % “ Ubah Dari “20” Menjadi “80 atau 20”, Lalu “Apply” , “ OK “. setting ini tergantung dari jumlah komputer, jika kita mau setting setiap komputer dapet bandwith 10% maka kita tinggal masukan angka 90%, bila setiap komputer ingin kita set dapat 20% maka tinggal kita masukan angka 80%.

semoga membantu.

Friday, February 19, 2010

Mengatur Bandwidth Pada Client

Bandwidth Limiter | Pembatas Bandwidth
Posted in: Informasi, Software.
Jul 23rd, 2008 by sapimoto.
Bandwidth Limiter atau Pembatas Bandwidth adalah sebuah cara atau aplikasi atau software untuk membatasi koneksi internet dari user dalam suatu Local Area Network atau Wide Area Network sehingga koneksi yang didapat oleh semua user dalam satu struktur jaringan, diharapkan untuk bisa hampir setara. Untuk mendapatkan software pembatas bandwidth atau lebih dikenal dengan bandwidth limiter, bukan merupakan sebuah jalan yang mudah apalagi untuk pengguna operating system Windows. Kebanyakan tips yang diberikan oleh para master jaringan untuk melakukan pembatasan bandwidth adalah menggunakan Linux.

Beberapa hari ini, saya sedang melakukan perburuan terhadap tips untuk membatasi bandwidth ataupun software bandwidth limiter yang bisa diaplikasikan untuk windows, dikarenakan koneksi internet yang saya gunakan dalam Local Area Network sudah sangat padat dan mulai sering bermasalah dengan banyaknya terjadi kemacetan yang disebabkan adanya beberapa user yang menggunakan koneksi internet dengan tidak menghiraukan kebutuhan user lain. Download besar-besaran dilakukan tanpa henti, membuka browser masing-masing dengan tab yang sampai tidak muat untuk terlihat dalam satu window, dan yang lebih parah adalah satu user membuka beberapa window browser dengan isian tab yang sangat banyak sekali.

Bagi pemakai Linux, pasti sudah tidak asing dengan yang namanya Microtic atau Squid, sedangkan untuk Windows saya baru menemukan CCProxy yang memiliki kemampuan untuk melakukan pembatasan bandwidth terhadap user.

Dan seperti yang saya katakan sebelumnya, saat ini saya menggunakan CCProxy yang telah dicrack sebagai alternatif pembagian koneksi internet, yang memiliki fasilitas sebagai pembatas bandwidth dan koneksi user, tidak seperti WinProxy yang hanya dapat membatasi user berdasar IP. Tetapi melihat yang terjadi saat ini, dari pembatasan yang saya lakukan pada setting sepertinya sama sekali tidak memberikan pengaruh seperti yang saya harapkan. Walaupun saya telah melakukan pembatasan koneksi sebanyak 10 koneksi untuk tiap user, tapi masih banyak user yang mampu untuk membuka banyak sekali tab dalam sebuah browser. Ataukah mungkin yang dimaksud dengan 10 koneksi adalah 10 window dan bukan 10 tab, saya juga belum paham akan hal tersebut.

Setelah gagal melakukan pembatasan bandwidth dengan menggunakan cara melakukan pembatasan koneksi, kemudian saya coba untuk melakukan setting dengan melakukan pembatasan bandwidth dengan cara pengalokasian jumlah bandwidth yang tersedia kepada user. Karena saat ini Telkom Speedy, sudah meningkatkan downstream menjadi 1019 Kbps untuk dan upstream 123 Kbps, maka saya bagi untuk tiap-tiap user mendapatkan jatah sebesar 25Kbps. Dengan setting yang kedua ini, ternyata juga tidak membuahkan hasil yang memuaskan. Kemudian menggabungkan kedua metode pembatasan bandwidth yang dapat dilakukan CCProxy, ternyata hasilnya juga nihil.

Berhari-hari mencari tips dan trik ataupun software gratis sebagai pembatas bandwidth di windows, sampai sekarang belum menemukan sama sekali. Beberapa tulisan yang membahas pembatas bandwidth atau bandwidth limiter hampir selalu berbasis pada Linux, dimana saya belum terlalu menguasainya, lagipula komputer yang digunakan ini adalah fasilitas kantor yang sudah mendapatkan operating sistem berupa Windows dan sangat tidak mungkin jika kemuduan tiba-tiba saya merubahnya menjadi Linux.

Dalam tulisan ini, sebenarnya saya sedang ingin mencari referensi atau petunjuk dari para pengunjung sapimoto.com tentang Pembatas Bandwidth atau Bandwidth Limiter apa yang biasanya digunakan oleh warnet atau pengelola internet dalam sebuah Local Area Network maupun Wide Area Network, dan tentunya dengan menggunakan Windows sebagai operating systemnya. Karena perburuan yang saya lakukan melalui mesin pencari menggunakan kata kunci pembatas bandwidth ataupun bandwidth limiter dengan ditambah embel-embel Windows, belum membuahkan hasil seperti yang saya inginkan. Terimakasih atas segala bantuan yang diberikan.

Download Software KLIK DISINI
Download Manual Software KLIK DISINI
Download Crack KLIK DISINI

Thursday, February 18, 2010

Setting Modem HP GSM Agar Koneksi Dengan PC / Laptop

Handphone-handphone modern sekarang ini kebanyakan sudah dilengkapi dengan fungsi modem, artinya, HP kita dapat dijadikan modem untuk koneksi internet via GPRS atau 3G dengan menghubungkannya dengan PC baik dengan kabel data (recommended), bluetooth maupun infra red.

Berikut ini adalah langkah-langkah nya (koneksi dengan kabel data) :

1. Pastikan HP anda bisa dijadikan modem (Lihat di buku manual HP anda)
2. Pastikan Settingan GPRS Kartu HP anda sudah aktif.
3. Pastikan sinyal GPRS cukup untuk koneksi
4. Hubungkan HP anda dengan kabel data (atau bluetooth) ke PC, secara otomatis pada Windows XP, modem akan terdetect.
5. Pastikan Driver Modem (HP anda terdetect di PC) anda dapat melihat di daftar modem yang terinstall di Control panel – Phone & modem
6. Buat New Connection :

a. Control Panel – Network connection – Create New Connection
b. akan terbuka jendela baru : next – Connect to the internet – Set up My Connection Manually – Connect Using Dial Up Modem -
c. ISP Name = isi sesuai nama kartu anda biar mudah. (e.g Axis, M3, XL dll)
d. Phone Number : *99***1#
e. Username dan password sesuai dengan Username dan Password pada settingan gprs kartu anda lihat disini (perhatikan huruf besar huruf kecil). selesai

7. Buat extra setting untuk modem, sesuai kartu SIM anda, caranya :

Control Panel – Phone & Modem options – Modems – Properties – Advanced – Extra Setting

Isikan :
Untuk IM3 : AT+CGDCONT=1,”IP”,www.indosat-m3.net”
Untuk AXIS : AT+CGDCONT=1,”IP”,”AXIS”
Untuk Mentari : AT+CGDCONT=1,”IP”,”indosatgprs”
Untuk Simpati : AT+CGDCONT=1,”IP”,”telkomsel”
Untuk XL : AT+CGDCONT=1,”IP”,”www.xlgprs.net”
untuk three : AT+CGDCONT=1,”IP”,”3gprs”
gampangannya dalam tanda petik kedua, adalah nama access point (APN) sesuai settingan GPRS kartu anda.

semoga berhasil.

Friday, February 12, 2010

Kamus Istilah Komputer dan Informatika

Perkembangan teknologi telekomunikasi dan informatika (telematika) saat ini sangat pesat sekali. Perkembangan teknologi tersebut telah menciptakan suatu revolusi yang disebut dengan revolusi informasi, dunia sekarang terikat menjadi satu oleh sistem elektronik yang menyalurkan berita dan data dengan kecepatan cahaya ke seluruh tempat di dunia ini. Revolusi informasi yang merupakan gabungan antara ilmu pengetahuan dan teknologi telah merubah sumber kekayaan tidak lagi berupa materi-seperti pada revolusi industri- tetapi berupa informasi, pengetahuan yang diterapkan pada pekerjaan untuk menciptakan suatu nilai. Siapa yang menguasai informasi maka ia akan menguasai dunia.

Informatika sebagai suatu ilmu dan komputer sebagai suatu alat telah memunculkan banyak istilah-istilah baru yang kian hari kian bertambah. Kamus Istilah komputer dan Informatika ini diharapkan dapat memberikan penjelasan terhadap istilah-istilah yang ada tersebut. Karena bersifat elektronik maka kamus ini tidak seperti kamus-kamus komputer yang diterbitkan dalam bentuk non elektronik, kamus ini selalu mendapatkan tambahan istilah baru setiap tiga pekan.

Kamus ini bebas untuk didistribusikan, diperbanyak, dikutip baik sebagian atau seluruhnya ataupun disebarkan dalam bentuk elektronik maupun non elektronik dengan tetap menyebutkan nama penyusunnya.

Terima Kasih.
Yogyakarta, 2 Mei 2003


Andino Maseleno

Kamus Istilah Komputer dan Informatika, Yang Lebih Jelas dan Lengkap Klik DISINI atau Download

Istilah-istilah Komputer

Penggunaan kata beban adalah pada saat biaya sudah habis terpakai ANALIS SISTEM KOMPUTER (SYSTEM ANALYST) Seseorang yang ahli dalam mengembangkan sistem untuk penyelesaian masalah . Mungkin karena "istila-istilah mistis" itu yg paling LAI yang "kurang teliti" memasukkan kata "ALLAH" dalam Alkitab, yang EU, (25 Aug 07), seorang mekanik komputer di Kota . Kata Sandi. Ingat Saya. Lupa kata sandi? Lupa nama pengguna? sistem operasi, untuk berinteraksi dengan komputer Adapun, pada X+V, apa yang ada dalam halaman sebuah aplikasi .


1.PROTOCOL

Kumpulan dari beberapa aturan yang berhubungan dengan komunikasi data antara beberapa alat komunikasi supaya komunikasi data dapat dilakukan dengan benar. Protocol adalah yang menspesifikasikan secara detail bagaimana komputer berinteraksi, termasuk didalamnya format pesan yang mereka tukar dan bagaimana kesalahan ditangani. Hubungan telekomunikasi mencerminkan banyak aspek dari protokol dalam arti diplomatik, beberapa sinyal diubah dengan mengirim dan menerima perangkat, misalnya, diistilahkan dengan berjabat tangan dan berkenalan. Tiga aspek utama komunikasi yang diperhatikan oleh protokol adalah: bagaimana data direpresentasikan dan dikodekan, bagaimana ditransmisikan, dan bagaimana kesalahan dan kegagalan diketahui dan ditangani.

2.HTTP. Hypertext Transfer Protocol.

HTTP Singkatan dari Hypertext Transfer Protocol, yang mana adalah suatu protokol yang digunakan oleh World Wide Web. HTTP mendefinisikan bagaimana suatu pesan bisa diformat dan dikirimkan dari server ke client. HTTP juga mengatur aksi-aksi apa saja yang harus dilakukan oleh web server dan juga web browser sebagai respon atas perintah-perintah yang ada pada protokol HTTP ini. Sebagai contoh, ketika Anda mengetikkan suatu alamat atau URL pada internet browser Anda, maka sebenarnya web browser akan mengirimkan perintah HTTP ke web server. Web server kemudian akan menerima perintah ini dan melakukan aktivitas sesuai dengan perintah yang diminta oleh web browser (misalnya akses ke database, file, e-mail dan lain sebagainya). Hasil aktivitas tadi akan dikirimkan kembali ke web browser untuk ditampilkan kepada pengguna.


Pengin Lebih Jelas mengenai istilah Komputer silahkan Klik DISINI atau Download

Mengenal Perangkat Keras Komputer

Peralatan atau mesin yang terpasang dalam sebuah komputer, yang berfungsi untuk menjalankan tugas-tugas tertentu disebut hardware. Beberapa komponen utama hardware yang wajib ada didalam sebuah komputer adalah:

- Mainboard atau Motherboard
- Microprocessor
- Video Graphic Adapter atau VGA card
- Kepingan/chip memori atau Random Access Memory (RAM)
- Hard disk
- Floppy disk drive
- CD-ROM drive
- Power supply

Semua komponen diatas akan dipasang dalam sebuah tempat yang disebut casing, atau umum disebut kotak CPU (Central Processing Unit), walaupun sebutan ini adalah keliru. Untuk dapat melihat kerja komputer anda, dibutuhkan sebuah monitor, yang amat mirip dengan sebuah televisi. Hardware yang berada diluar casing dan dihubungkan melalui kabel ke komputer ini disebut peripheral.

Disamping sejumlah hardware utama maka terdapat sejumlah hardware tambahan yang boleh dipasang dan boleh juga tidak, tergantung kebutuhan user. Misalnya:

- Modem, internal atau external
- Network Interface Card (NIC)*
- Sound card*
- MPEG card*

Pengin Tahu Lebih Lengkap dalam pengenalan Perangkat Keras Komputer? KLIK Download atau Klik DISINI

Wednesday, February 10, 2010

Sejarah Internet dan Perkembangan Internet

Sejarah dari adanya intenet dimulai pada tahun 1969 ketika itu Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency(DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana cara menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik.

Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan.

Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, icon @juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat.

Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.

Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.

Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.

Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984 diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.

Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau Worl Wide Web.

Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.

Perkembangan Internet…

Teknologi Informasi dan Telekomunikasi (Information and Communication Technology/ICT) merupakan tulang punggung aplikasi Web 2.0. Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi yang fenomenal dan menjadi awal munculnya aplikasi web adalah Internet. Internet yang berawal dari riset untuk pertahanan dan keamanan serta pendidikan berkembang menjadi perangkat pendukung bisnis yang sangat berpengaruh. Dalam kaitan dengan aplikasi Web 2.0 ini, terdapat beberapa peristiwa penting dalam sejarah internet.

perkembangan internet

Berawal pada tahun 1957, melalui Advanced Research Projects Agency (ARPA), Amerika Serikat bertekad mengembangkan jaringan komunikasi terintegrasi yang saling menghubungkan komunitas sains dan keperluan militer. Hal ini dilatarbelakangi oleh terjadinya perang dingin antara Amerika Serikat dengan Uni Soviet (tahun 1957 Soviet meluncurkan sputnik).

Perkembangan besar Internet pertama adalah penemuan terpenting ARPA yaitu packet switching pada tahun 1960. Packet switching adalah pengiriman pesan yang dapat dipecah dalam paket-paket kecil yang masing-masing paketnya dapat melalui berbagai alternatif jalur jika salahsatu jalur rusak untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan. Packet switching juga memungkinkan jaringan dapat digunakan secara bersamaan untuk melakukan banyak koneksi, berbeda dengan jalur telepon yang memerlukan jalur khusus untuk melakukan koneksi. Maka ketika ARPANET menjadi jaringan komputer nasional di Amerika Serikat pada 1969, packet switching digunakan secara menyeluruh sebagai metode komunikasinya menggantikan circuit switching yang digunakan pada sambungan telepon publik.

Perkembangan besar Internet kedua yang dicatat pada sejarah internet adalah pengembangan lapisan protokol jaringan yang terkenal karena paling banyak digunakan sekarang yaitu TCP/IP (Transmission Control Protocol/ Internet Protocol). Protokol adalah suatu kumpulan aturan untuk berhubungan antarjaringan. Protokol ini dikembangkan oleh Robert Kahn dan Vinton Cerf pada tahun 1974. Dengan protokol yang standar dan disepakati secara luas, maka jaringan lokal yang tersebar di berbagai tempat dapat saling terhubung membentuk jaringan raksasa bahkan sekarang ini menjangkau seluruh dunia. Jaringan dengan menggunakan protokol internet inilah yang sering disebut sebagai jaringan internet.

Jaringan ARPANET menjadi semakin besar sejak saat itu dan mulai dikelola oleh pihak swasta pada tahun 1984, maka semakin banyak universitas tergabung dan mulailah perusahaan komersial masuk. Protokol TCP/IP menjadi protokol umum yang disepakati sehingga dapat saling berkomunikasi pada jaringan internet ini.

Perkembangan besar Internet ketiga adalah terbangunnya aplikasi World Wide Web pada tahun 1990 oleh Tim Berners-Lee. Aplikasi World Wide Web (WWW) ini menjadi konten yang dinanti semua pengguna internet. WWW membuat semua pengguna dapat saling berbagi bermacam-macam aplikasi dan konten, serta saling mengaitkan materi-materi yang tersebar di internet. Sejak saat itu pertumbuhan pengguna internet meroket.


Pengin tahu lebih lengkap Klik DISINI

Monday, January 18, 2010

Bingung Membedakan Free Hosting dan Pay Hosting ?

Sebagaimana Kita tahu, Hosting adalah merupakan hal yang sangat penting dalam dunia website, karena untuk dapat tetap eksis dalam dunia Internet dan website/blog kita ingin dilihat oleh orang lain, maka hosting ini merupakan satu hal mutlak yang harus diperhatikan dan dilakukan.

Hosting bisa diibaratkan sebagai media untuk menyimpan data website/blog kita di komputer internet server. dan karena komputer internet server tersebut terhubung dengan jaringan internet, maka dapat di akses diseluruh dunia.

Hosting juga dapat digambarkan seperti menyewa data dalam hardisk komputer, dimana komputer itu berfungsi sebagai server jaringan internet. Maka dari itu jangan heran apabila ketika kita akan membeli hosting (pay hosting), maka kita akan memilih 2 tempat server, yaitu server di Amerika atau di Indonesia. Apabila kita menyewa server di Amerika maka akses dari luar Indonesia ke website kita akan jauh lebih cepat daripada server di Indonesia, begitu pula kebalikannya dengan server di Indonesia. Server di Indonesia dalam hak akses ke web/blog kita akan lebih cepat bagi orang-orang yang berada di Indonesia.

Untuk mendapatkan space hosting, kita bisa melakukannya dengan cara membeli atau lebih tepatnya menyewa dari suatu provider hosting berbayar atau mendapatkannya secara gratis dari provider free hosting yang ada didunia ini. Baik free hosting maupun pay hosting tentu ada ada keuntungan dan kerugiannya. Berikut beberapa perbedaan dari keduanya sebagai berikut :


A. Hosting Gratis (free hosting)
Kelebihannya :

- Yang pasti kita mendapatkannya secara gratis dengan tidak membayar sama sekali.

Kekurangannya :

- Space dan bandwidth yang terbatas. Perlu diperhatikan, bahwa dalam memilih hosting, parameter yang paling penting untuk dipertimbangkan adalah space dan bandwidth. Space berkaitan dengan ruang yang tersedia sebagai tempat kita menyimpan file-file website, sedangkan bandwidth merupakan batasan akses data perbulannya. Mengenai kedua parameter ini, akan lebih kita bahas pada postingan selanjutnya.

- Fitur hosting yang terbatas, misalnya layanan email, database, dan lain-lain.

- Pada umumnya ada banner iklan dari provider free hosting yang kita gunakan yang muncul pada halaman website kita, hal ini bisa mengurangi estetika website sebab peletakan banner tersebut sering sembarangan karena terpasang secara otomatis. Namun, ada juga hosting gratis yang memperbolehkan kita tidak menampilkan banner-banner mereka.

- Minim bantuan jika mengalami gangguan. Kalaupun ada biasanya respon dari provider tersebut cukup lama, padahal jika tidak segera diperbaiki, akan sangat mempengaruhi website kita, baik dari segi brand maupun dari segi profit jika kita memanfaatkan website kita untuk bisnis di internet.

- Tidak ada asuransi atau jaminan dalam penggunaan layanan. Bila suatu saat terjadi gangguan yang menyebabkan kerusakan pada website kita bahkan yang paling parah adalah kehilangan seluruh data website/blog kita, dan kita tidak bisa melakukan tuntutan kepada provider free hosting mengingat kita juga mendapatkan layanan mereka secara cuma-cuma.

- Sulit terdaftar pada mesin pencari seperti google dan yahoo, karena kemungkinan dianggap sebagai SPAM.

- Menggunakan layanan hosting tersebut terkadang membuat pengunjung website meragukan kredibilitas kita, apalagi jika kita menggunakan website untuk bisnis. Tentu yang muncul adalah keraguan dan ketakutan dari pengunjung dan menganggap kita tidak serius karena tidak mau mengeluarkan modal untuk biaya hosting saja. Tapi mungkin bagi pembaca yang tidak menggunakan website untuk bisnis, hal ini tidak menjadi persoalan.

- Ada kemungkinan account kita ditutup secara sepihak, dan kita hanya bisa tinggal diam saja.

- Ada kemungkinan tidak selamanya gratis.

Tapi meskipun kekurangan free hosting lebih banyak dari pada kelebihannya, namun kelebihan itu sepertinya masih mampu mengabaikan kekurangannya.


B. Hosting Berbayar (pay hosting)
Kelebihannya :

- Fitur hosting yang lengkap. Meskipun fitur-fitur bergantung pada paket hosting yang kita beli, namun pada umumnya fitur hosting berbayar lebih lengkap dari pada yang gratis.

- Tidak terdapat banner iklan dari provider yang muncul pada website kita. Kecuali kita pasang sendiri.

- Bantuan yang cepat dan tepat. Biasanya respon dari customer service-nya lebih cepat ketika kita melayangkan pertanyaan untuk meminta bantuan. Hal ini menjadi keharusan bagi mereka sebab mereka tentu tidak mau konsumen menjadi tidak puas sehingga berujung pada kerugian pada mereka sendiri.

- Lebih mudah terdaftar kedalam mesin pencari seperti Google dan Yahoo. Hal ini tentu semakin mempercepat orang lain untuk mengunjungi website kita karena dapat membukanya melalui mesin-mesin pencari tersebut.

- Ada jaminan atau asuransi dalam menggunakan layanannya, sehingga kita tidak perlu khawatir kehilangan data atau terjadi kerusakan tanpa ada pertanggungjawaban. Kita bisa melakukan tuntutan pada penyedia layanan tersebut karena kita telah membayar mereka.

- Kredibilitas kita lebih terjaga dan bisa menghilangkan keraguan maupun ketakutan dari pengunjung terutama jika kita melakukan jual beli melalui website kita. Selain itu, jika kita menggunakan website untuk bisnis affiliasi, para advertiser tentu lebih percaya dan menganggap kita lebih serius.

Kekurangannya :

- Biaya yang dikeluarkan untuk mendapatkan space hosting masih sangat mahal. Sebagai contoh, pada saat posting ini di-publish, di salah satu provider hosting yang ada di Indonesia yaitu www.dapurhosting.com, biaya untuk menyewa space sebesar 200 Mb dengan bandwidth 25 Gb adalah Rp 300.000 per tahun. Bagi para pengunjung dan pembaca yang mungkin baru mencoba membuat website hal ini tentu cukup memberatkan bukan ?

Semoga penjelasan diatas cukup untuk bisa memberikan gambaran untuk dijadikan pertimbangan dalam mendapatkan layanan hosting yang terbaik.

Bingung Istilah Add on Domain, Parked Domain dan SubDomain ?

Rekan-rekan semua dan para pengunjung, pasti sering mendengar dan membaca istilah Add on Domain, Parked Domain dan SubDomain. Mungkin bagi Anda yang pernah mendengar namun tidak mengerti kegunaannya, dalam artikel kali ini akan memberikan penjelasan singkat mengenai ke tiga istilah tsb. Tujuannya untuk sharing ilmu pengetahuan nih, karena Saya juga sekarang sedang mengerjakannya.

Definisi Add on domain :

Add on Domain adalah nama domain lain namun di simpan atau di host dengan menggunakan space/ruang dari Nama Domain Utama.
Misalnya : www.rumahsaya.info adalah nama domain utama dan saya ingin menaruh situs saya yang lain disana yaitu www.bisnissaya.info di www.rumahsaya.info maka www.bisnissaya.info adalah add on domain dari situs utama saya yaitu www.rumahsaya.info. Domain baru (www.bisnissaya.info) harus sudah terdaftar dan nameserver harus di setting dan di arahkan ke nameserver dari domain utama. Lalu isi atau content dari add on domain tersimpan di dalam folder Public_html.

Add on domain dapat diakses dengan 3 cara seperti dibawah ini :

www.bisnissaya.info
www.rumahsaya.info/bisnissaya
bisnissaya.rumahsaya.info

Cara membuat Add-on Domain :

- Langkah 1
Masuk ke cPanel (CONTROL PANEL), lalu click add on domain untuk melakukan set up atau merubah setting dari addon domain.

- Langkah 2
Berikan nama domain baru dan sekalian isi username/directory/subdomain name. Nama direktori/directory harus sama dengan nama domain secara default dan jika kita ingin memiliki nama subdomain yang berbeda maka rubahlah di box kedua (Second box).

- Langkah 3
Berikan password di box berikutnya (next box). Ini adalah password untuk direktori baru anda (new directory) yang akan di buat.

- Langkah 4
Klik Add on Domain untuk menciptakan addon domain yang baru.

- Langkah 5
Pilihan yang lain ialah dengan me-redirect add on domain ke URL lain, hapus domain redirection dan hapus addon domain.

Definisi Parked Domain :

Parked Domain sebenarnya serupa dengan Add on domain hanya saja disimpan pada hosting yang berbeda, parked domain di arahkan/re-direct ke domain utama.
Contohnya, jika kita mempunyai situs dengan alamat .com,.net,.org,.edu, .gov, kita dapat menggunakan fasilitas parked domain untuk mengarahkan ke domain utama. Pada kasus ini, alamat-alamat domain yang lain harus sudah terdaftar dan diset domain name servers (DNS) untuk di arahkan ke domain name server (DNS) dari domain utama.

Cara membuat Parked Domain :

- Langkah 1
Masuk ke cPanel, lalu klik parked domain untuk men-setting atau menghapus parked domain.

- Langkah 2
Beri nama baru untuk nama domain yang akan di parked agar dapat di setup, lalu klik Add Domain.

- Langkah 3
Andapun dapat menghapus parked domain dari daftar nama domain di parked domain dalam drop box.

Definisi Sub Domain :

Subdomain adalah ekstensi dari domain utama. Subdomain digunakan untuk menciptakan ruang berbeda dalam sebuah blog untuk menciptakan topik berbeda dan dapat dimanfaatkan untuk akses dengan lebih mudah.
Contohnya : domain utama saya rumahsaya.info, kemudian saya setting subdomain saya menjadi info.rumahsaya.info. Dan akan diletakan dalam public_html

Info.rumahsaya.info adalah subdomain saya.

Cara membuat / setup SubDomain :

- Langkah 1
Masuk ke cPanel, lalu klik subdomain untuk mensetup subdomain anda.

- Langkah 2
Beri nama untuk subdomain anda dan klk add.

- Langkah 3
Akan tercipta sebuah direktori.

- Langkah 4
Jumlah subdomain bisa tanpa batas, seberapa besar jumlah yang diizinkan oleh webhosting anda dan jumlah mysql yang disediakan webhosting anda. Dan subdomain bersifat gratis.

Itulah beberapa informasi dan cara setup Add on Domain, Parked Domain dan Subdomain, semoga informasi diatas bermanfaat bagi Anda semua.

Terimakasih.

Memilih Hosting Seperti Mencari Mitra Kerja?

Untuk pemilihan sebuah Hosting yg kita inginkan, menurut Saya tidaklah mudah. Banyak sekali penyedia Hosting di dunia ini dengan berbagai promosi yang menggiurkan, murah dan lain sebagainya.

Memilih sebuah hosting adalah seperti mencari mitra kerja untuk membantu kita dalam menempatkan dan memanage file-file website kita dan kemudian mempublikasikannya di internet. Dan bila Anda memilih hosting yang salah, tentunya akan membawa dampak yang kurang baik untuk website/blog Anda.

Pada artikel kali ini, Saya ingin memberikan Tips dan Trik tentang Bagaimana Cara Memilih Hosting yang Tepat sebagai berikut :


- Harga
Masalah Harga itu belum tentu menentukan kwalitas hosting, karena tidak semua
hosting yang murah berarti kwalitasnya jelek, karena ada hosting yg murah, tapi
kwalitasnya tidak bisa tertandingi oleh layanan hosting lainnya, dan ada juga
banyak hosting murah yang memang bermasalah.

- Pemilihan Server US / IIX
Sebelum memilih Server yang akan Anda gunakan, baik itu Server US / IIX, Anda
harus menentukan terlebih dahulu seberapa besar pengunjung yang Anda harapkan
terhadap website/blog Anda Nantinya. Bila 100% atau mayoritas pengunjungnya dari
Indonesia, lebih baik Anda membeli/menyewa hosting Server IIX, sebab Server IIX
sangat cepat diakses dari dalam negeri, dan pengunjung dari luar negeri akan
sangat sulit untuk mengakses situs anda karena loading yg terlalu lama.
Sedangkan Server US, adalah server yang memiliki tingkatan loading yang baik bila
diakses dari negara manapun.

- Space / Traffic Bandwidth dan Add on Domain
Pernahkah Anda memperkirakan jumlah pengunjung website/blog Anda perharinya ?
Sebelum Anda memutuskan untuk membeli/menyewa hosting, hal yang harus diperhatikan
adalah Space, Traffic Bandwitdh dan Add on domain.

Space : Pastikan space hosting Anda cukup untuk memuat data-data file dan gambar
di website/blog Anda untuk jangka panjang.

Traffic Bandwidth : Pastikan juga jumlah pengunjung website/blog Anda perharinya,
karena seringkali ada sebuah website yang belum berumur 1 bln
lalu terkena bandwidth exceeded quota. Itu artinya bandwitdh
yang disediakan tidak seimbang dengan jumlah pengunjung dan
traffic website/blog tersebut.

Add on Domain : Ada terdapat banyak sekali penyedia hosting yang membatasi jumlah
penggunaan Add on Domain/domain hosted/multiple domain.
Bila Anda diberikan hanya 1 saja Add on Domain, itu berarti Anda
tidak bisa lagi memiliki website/domain dalam 1 Account Hosting
Anda, dan ujung-ujungnya Anda harus membelinya lagi.

- Customer Support yang baik dan bersifat Professional :
Hosting adalah sebuah layanan jasa, sehingga service untuk customer adalah hal yang
paling utama. Anda harus memastikan dalam layanan hosting tersebut memiliki Contact
Support seperti : Support ticket, Yahoo Messenger, Skype, Nomor Telp/HP untuk bisa
dihubungi.

Demikianlah informasi mengenai cara pemilihan hosting yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan Anda, dan semoga hal-hal yang diterangkan diatas bisa membantu Anda semua.

Terimakasih.

Pencarian diGoogle Agar Lebih Efektif

Anda terbiasa melakukan pencarian melalui search engine Google hanya dengan teknik input kata/frase dan klik Search ? Tahukan Anda Google menyediakan berbagai teknik pencarian untuk mendapatkan hasil yang optimal. Berikut beberapa teknik pengetikan frase pencarian di Google dan manfaat yang dapat Anda peroleh :
  • define:istilah : untuk menemukan daftar arti atau definisi sebuah istilah. Misalnya ketikkan define:blog untuk mencari definisi tentang blog.
  • n1+n2 : untuk melakukan operasi perhitungan, n adalah nilai angka perhitungan. Gunakan + untuk penjumlahan, - untuk pengurangan, * untuk perkalian, / untuk pembagian, ^ untuk pemangkatan, dan seterusnya (daftar operator selengkapnya periksa di http://www.google.com/help/calculator.html). Anda juga dapat melakukan perhitungan secara kompleks, misalnya ketikkan 2*100/4, maka Google akan menampilkan 50 sebagai hasilnya.
  • frase_pencarian filetype:ext : untuk membatasi hasil pencarian hanya pada tipe file terkait. Misalnya ketikkan tutorial presentasi filetype:pdf untuk mencari tutorial presentasi dalam format file PDF. Cobalah ulangi pencarian dengan ekstensi file lain untuk melihat perbedaannya (misalnya xls atau doc).
  • n mata_uang1 in mata_uang2 : untuk mengonversi kurs mata uang. Misalnya ketikkan 10 USD in IDR atau 10 US$ in rupiah untuk menghitung nilai kurs 10 dolar Amerika (USD) dalam Rupiah (IDR).
  • books tema buku : untuk menemukan link situs-situs yang menyajikan informasi buku dengan tema terkait. Misalnya ketikkan books cara merakit pc untuk mendapatkan info buku tentang cara merakit pc.
  • movie:frase_pencarian : untuk mencari resensi film. Misalnya ketikkan movie:cinta, maka akan muncul daftar resensi film yang berjudul atau terkait dengan cinta (aktor, lokasi, dan sebagainya).
  • site:situs.com : untuk menampilkan daftar seluruh halaman web sebuah situs yang diindeks oleh Google. Misalnya ketikkan site:smitdev.com untuk melihat daftar halaman web smitdev.
  • link:situs.com : untuk memeriksa daftar situs yang merujukkan link ke situs yang dicari. Misalnya ketikkan link:smitdev.blogspot.com untuk melihat daftar situs yang merujuk ke blog SmitDev.
Sumber : smitdev.com

Sunday, January 17, 2010

Free Domain (.com , .net , .info , .name and all )

Tadi googling dan aku ‘berjumpa’ dengan website yang menawarkan domain gratis, bukan domain .Co.Cc tapi domain .Com .Net (dan ada yang lain) memang free domain menawarkan bukan 100% gratis tapi tetap ada ‘ekornya’ ya harus ada usaha (hari gini gratisan :D ) tapi usahanya bisa melalui refferal dan untungnya (udah gratis ada untung juga :D ) jumlah membernya masih sedikit ada sekitar Tiga Belas Ribuan tapi yang aktif Sembilan Ribuan (saat aku buka lihat gambar dibawah).

Dan ini yang menarik, setelah kita dapatkan domain, domain itu benar-benar akan menjadi milik kita, bukan dipinjamkan (nah menarik khan?).
Nah sekarang gimana caranya? cuma daftar disini atau yang ini (ada reff)
  1. Isi form registrasi nya
  2. Setelah submit registrasi, proses registasi selanjutnya kita disuruh validasi alamat email
  3. Kita buka email kita (yang kita gunakan untuk registrasi tadi)
  4. Klik URL di email untuk konfirmasi alamat email kita.
  5. Nah selesai sudah
  6. Selanjutnya kita coba login.
  7. Kita coba request FREE domain tapi berhubung point saya masih nol (makanya daftar ya disini ) belum bisa untuk request FREE domain nunggu dapat point.
Berapa sich point yang dibutuhkan? untuk .Com .Net perlu 7 point, .Info perlu 10 point, .Cn perlu 3 point. Dan apa saja TLD yang tersedia? lihat screenshort dibawah ini;
Nah buruan daftar disini dan cari referal. Ohya kalo sudah dapat point dan mau menukar point dengan domain, kita harus punya account di name.com untuk control panel dari domain yang sudah di dapat tadi. Sekian info dari saya, next posting. Loh koq masih baca? buruan daftar disini , atau Klik SEGERA DAFTAR.


Monday, December 14, 2009

Merubah Domain Blogspot ke Domain CO.CC

Artikel ini sebenarnya sudah banyak dimuat oleh teman-teman blogger. Namun tidak ada salahnya saya juga ikut menulis, karena ada beberapa teman yang bertanya kepada saya tentang Cara Merubah Domain Blogspot dengan Domain Gratis .co.cc. Tapi yang perlu diingat, saat ini domain co.cc hanya memberikan gratis selama satu tahun.

Sebagai contoh, salah satu blog saya juga menggunakan Domain co.cc yaitu http://www.mustainalibasya.co.cc/ yang domain aslinya http://www.mustainalibasya.blogspot.com.

Untuk bisa memperoleh domain gratis co.cc, anda harus mendaftar sebagai member di www.co.cc. Setelah anda tercatat sebagai member, silahkan login dan selanjutnya memulai melakukan setting untuk merubah blogspot menjadi co.cc.

Langkah-langkahnya sebagai berikut:
1. Klik Getting A New Domain; untuk mengecek nama domain yang tersedia untuk anda miliki.
2. Setelah anda memiliki domain, klik Domain Setting - Manage Domain - Domain Terdaftar - SET UP - Zone Record (menu kedua).

3. Pada menu Zone Record, masukkan Add Record seperti gambar berikut dan untuk mengakhirinya klik SET UP di pojok kanan bawah, finish.


Sudah selesaikah? Tentu belum, anda harus melakukan setting juga di blog Anda. Langkahnya adalah sebagai beikut:

1. Login ke Blogspot.
2. Pada Dashboard, klik Setting - Publishing - Custom Domain.

3. Di menu Custom Domain, klik Switch to Advanced Settings.

4. Selanjutnya Anda diminta untuk meng-isikan Nama Domain Milik Anda Sendiri (domain .co.cc yang telah anda daftarkan), akhiri dengan klik SAVE SETTINGS.

5. Jika ada kalimat Success, berarti anda sudah berhasil Merubah Domain Blogspot Menjadi Domain Co.cc.

Selanjutnya cukup menunggu proses migrasi Domain Anda, maximal 2 x 24 jam.
Salam Sukses selalu!

Populer

 
Mustain Alibasya Copyright © 2010-2012 Profile Designed by Mustain Alibasya